DISTORI.ID – Ratusan warga Lamno Raya, Kabupaten Aceh Jaya, Aceh mengikuti pawai dalam rangka menyambut Hari Raya Idulfitri 1444 H Jumat (21/4/2023) malam.
Ketua panitia pelaksana Sirajul Munir dalam sambutannya mengucap terima kasih kepada para donatur yang telah mendukung acara ini, sehingga terlaksana sebagai mana yang diharapkan bersama.
“Acara ini selalu kita laksanakan setiap menyambut Hari Raya Idulfitri, tetapi dalam kurun waktu dua tahun belakangan ini tidak kita laksanakan dikarenakan pandemi Covid-19,” sebutnya.
Usai menunaikan salat Isya, peserta pawai berbaris menggunakan mobil dan motor sambil menunggu pelepasan oleh Pj Bupati Aceh Jaya, Nurdin. Peserta pawai berkumpul di Masjid Sabang Lamno, Kecamatan Jaya, Kabupaten Aceh Jaya.
Usai pelepasan oleh Pj Bupati Aceh Jaya, Nurdi, para peserta pawai berjalan mengelilingi dua kecamatan yaitu Kecamatan Jaya dan Indra Jaya sesuai rute yang telah ditentukan panitia pelaksana.
Pj Bupati Aceh Jaya, Nurdin mengatakan, acara tersebut digelar oleh para mahasiswa dan santri di Lamno Raya yang tergabung dalam Mapeulara.
Nurdin mengapresiasi antusiasme masyarakat Lamno Raya yang ikut memeriahkan kegiatan tersebut. Menurutnya, perjuangan meraih kemenangan selama bulan suci Ramadan patut untuk dirayakan.
“Alhamdulillah pada malam ini antusiasme masyarakat Lamno Raya begitu kompak dan semangat dalam mengikuti pawai, semoga acara-acara seperti ini selalu dilestarikan,” sebut Nurdin.
Ia berharap, dengan digelar pawai tersebut maka ke depan masyarakat Lamno Raya umumnya Aceh Jaya selalu menjaga kelestarian adat budaya yang ada di Aceh Jaya. []
Laporan | Zahlul