DAERAHNEWS

Ketua PK KNPI Meureubo Apresiasi Mifa Bangun Aula Serbaguna Kecamatan

DISTORI.ID – Pembangunan Aula Serbaguna Kecamatan Meureubo di lingkungan kantor camat setempat mulai rampung dikerjakan.

Kegiatan pembangunan ini merupakan bagian program Pengembangan dan Pemberdayaan Masyarakat Corporate Social Responsibility (PPM CSR) PT Mifa Bersaudara.

Ketua Pengurus Kecamatan Komite Nasional Pemuda Indonesia (PK KNPI) Meureubo, Fitriadi, menyampaikan apresiasi atas kehadiran fasilitas ini yang dibangun oleh PT Mifa Bersaudara sebagai bentuk kontribusi nyata bagi masyarakat.

Aula yang dipersembahkan kepada publik ini akan menjadi wadah pelaksanaan kegiatan pemerintahan, berkumpulnya masyarakat untuk diskusi, pergelaran seni budaya, pengembangan ekonomi, program kesehatan, olahraga, dan berbagai kegiatan lainnya.

“Aula ini akan sangat bermanfaat dan menjadi kebanggaan bersama, khususnya bagi kalangan pemuda,” ujarnya, Meureubo, Aceh Barat, Jumat, 5 Juli 2025.

Menurutnya, pembangunan fasilitas publik seperti ini menandai sinyal positif atas keterlibatan dunia usaha dalam mendukung infrastruktur sosial di tingkat kecamatan.

Ia menilai PT Mifa Bersaudara telah menunjukkan semangat kolaborasi dengan pemerintah dan masyarakat.

“Dengan fasilitas ini, pemuda Meureubo punya ruang aktualisasi, berkumpul, dan menyusun program yang membawa dampak baik,” tambahnya.

Section Head CSR PT Mifa Bersaudara Safrizal mengharapkan sinergi antara pemerintah kecamatan, masyarakat, dan PT Mifa Bersaudara terus diperkuat dalam semangat kolaboratif untuk membangun Bumi Teuku Umar ini.

Ia mengatakan tantangan demi tantangan yang dihadapi perusahaan tidak menyurutkan semangat perusahaan berkontribusi membangun daerah.

“Kami senantiasa selalu siap berkolaborasi dengan pemerintah untuk membangun Aceh Barat lebih baik lagi. Hubungan baik dengan pemerintah senantiasa kami jaga sebaik mungkin,” ungkapnya.

Diakui Safrizal, pihaknya tidak larut dengan berbagai tantangan dihadapi, melainkan mencari solusi agar dampak investasi PT Mifa semakin optimal dirasakan masyarakat.

“Program Mifa selaras dengan semangat Pak Gubernur Muzakir Manaf untuk meningkatkan investasi di Aceh. Nantinya dapat memperkuat ekonomi, membuka lapangan kerja, dan membantu menyelesaikan masalah sosial kemasyarakatan” tuturnya. []

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Back to top button