DAERAHNEWSPemerintah

PUPR Aceh Barat Selesaikan Pengaspalan Jalan Blang Mee-Seuradeuk

DISTORI.ID – Pengaspalan ruas jalan penghubung antara Desa Blang Mee dengan Desa seuredeuk di Kecamatan Woyla Timur selesai dilaksanakan oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Aceh Barat.

Kabid Jalan dan Jembatan PUPR Aceh Barat, Beni Hardi mengatakan, jalan penghubung antar desa yang diaspal tersebut sepanjang 300 meter dengan biaya atau anggaran yang digunakan sebsar Rp 849 juta yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus Aceh (DOKA) tahun 2024 dan dikerjakan oleh rekanan CV RB Construction.

“Alhamdulillah, jalan Blang Mee-Seuradeuk, Kecamatan Woyla Timur sudah selesai diaspal tepat waktu dan lebih awal dari kontrak,” kata Benni, Selasa (1/10/2024).

Beni mengatakan bahwa jalan lintas penghubung antar desa tersebut total memiliki panjang delapan kilometer dan dikerjakan secara bertahap. Untuk tahun ini pihaknya melakukan pengaspalan sepanjang 300 meter dan sebelumnya juga dilakukan pengaspalan sepanjang 400 meter.

“Target pengaspalan jalan lintasan Blang Mee-Seuradeuk merupakan titik yang sering dikeluhkan warga yakni, Gunong Drien mendekati Gampong Seuradeuk dan tidak terhubung dengan aspal lama atau sebelumnya,” ujar Beni.

Dengan selesainya pengaspalan jalan tersebut Beni berharap akan dapat memudahkan masyarakat setempat ketika melintas jalan ini khususnya petani dalam membawa hasil panen karena sebelumnya sering dikeluhkan warga akibat jalannya rusak dan sering terjadi kecelakaan.

“Dan juga dengan telah selesai diaspalnya ruas jalan lintasan Blang Mee-Seuradeuk, Kecamatan Woyla Timur ini memberi dampak positif bagi masyarakat setempat dalam mempermudah akses transportasi,” ujarnya. []

Reporter: Saputra

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Back to top button