ADVETORIAL

Sebanyak 20 Anggota DPRK Aceh Jaya Dilantik Besok

DISTORI.ID – Sebanyak 20 anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Aceh Jaya terpilih pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 akan dilantik pada 14 Agustus 2024. Acara tersebut akan digelar di Gedung DPRK setempat.

“Untuk persiapan acara pelantikan sudah 100 persen dan tinggal menunggu SK penetapan dari Gubernur Aceh,” kata Sekwan DPRK Aceh Jaya, Abu Bakar, Selasa (13/8/2024).

Abu Bakar mengatakan acara pelantikan Tersebut akan dihadiri oleh 1.000 undangan terdiri dari pejabat daerah, anggota partai politik, keluarga dari anggota DPRK terpilih, serta tamu undangan lainnya.

”Tamu yang akan kita undang 1.000 orang terdiri dari tamu VIP, VVIP dan masyarakat umum serta anggota parpol,” ucapnya.

Abu Bakar berharap prosesi pelantikan anggota DPRK terpilih di Aceh Jaya agar berjalan dengan lancar, sukses dan aman.

Kata dia, hari ini juga ditinjau langsung persiapan oleh ketua DPRK, Muslem D dan persiapan menunggu finishing karena untuk tamu undangan yang tidak muat di dalam gedung akan disediakan tempat di luar gedung.

”Di luar gedung kita juga menyediakan tenda-tenda tempat duduk bagi masyarakat umum yang ingin menyaksikan prosesi pelantikan lewat layar LED besar, kita menyediakan LED yang bisa disaksikan secara live”, kata Abu Bakar.

“Untuk kesediaan konsumsi selain prasmanan bagi tamu VIP dan VVIP kita juga sedikan nasi kotak untuk tamu lainnya,” tutup Abu Bakar. []

Reporter: Zahlul Akbar

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Back to top button