DISTORI.ID – Perkuat kemitraan lingkungan di Aceh, Forum Jurnalis Lingkungan (FJL) Aceh melakukan audiensi bersama Wali Nanggroe Aceh Tgk Malik Mahmud Al Haythar di Meuligoe Wali Nanggroe, Aceh Besar, Selasa (13/6/2023).
Kedatangan FJL Aceh disambut baik oleh Paduka Yang Mulia (PYM) Tgk Malik Mahmud Al Haythar didampingi staf khusus Wali Nanggroe, M. Rafiq.
Tgk. Malik Mahmud Al Haythar mengaku senang dengan kehadiran FJL Aceh. Dalam hal ini, ia telah lama menunggu kesempatan untuk bisa berdiskusi dengan jurnalis yang peduli terhadap isu lingkungan.
“Saya sudah 18 tahun di sini, baru kali ini bertemu dengan jurnalis yang peduli lingkungan,” kata PYM Malik Mahmud.
Tgk. Malik Mahmud Al Haythar mengajak FJL Aceh untuk memperkuat kemitraan untuk mengangkat isu lingkungan di Aceh. Menurutnya, dengan memperkuat kemitraan ini, bisa memberikan andil dalam menyelamatkan hutan di Aceh.
“Saya senang, di Aceh ini ada jurnalis yang fokus kepada lingkungan, semoga kita menjadi mitra ke depan agar bersama-sama mengadvokasi dan juga mengampanyekan isu lingkungan”, kata PYM Malik Mahmud.
Koordinator FJL Aceh, Munandar mengatakan bahwa suatu kehormatan bisa bersilaturahmi dengan Wali Nanggroe Aceh untuk berdiskusi mengenai isu lingkungan di provinsi ujung barat Indonesia ini.
Menurutnya, selama ini kerusakan lingkungan mengakibatkan perubahan iklim yang ekstrem, juga konflik manusia dan satwa sampai belum menemukan solusi yang konkrit baik dari pemerintah Aceh maupun pusat.
“Dari apa yang terjadi selama beberapa tahun terakhir kita tahu, lingkungan kita khususnya di Aceh semakin hari semakin tidak baik-baik saja, perubahan iklim yang ekstrem sudah mulai terlihat, belum lagi konflik antara manusia dan satwa yang hingga saat ini belum ada solusi yang konkrit dari pemerintah Aceh maupun pusat,” kata Munandar.
Munandar yang juga bekerja sebagai jurnalis televisi SEA Today News ini berharap dengan adanya audiensi dan silaturahmi dengan Wali Nanggroe bisa bersama-sama mengampanyekan isu lingkungan di Aceh.
“Ke depan kita berharap lembaga Wali Nanggroe dan FJL beserta seluruh masyarakat lainnya bisa bersama-sama menjaga lingkungan kita untuk masa depan nantinya,” sebutnya. []
Laporan | Zahlul
Editor: M Yusrizal






