PEMERINTAH

DPMPKB Aceh Jaya gelar orientasi pengelolaan rumah data kependudukan

DISTORI.ID – Dinas Pemberdayaan Masyarakat Perempuan dan Keluarga Berencana (DPMPKB) Aceh Jaya gelar orientasi pengelolaan rumah data kependudukan untuk 101 kelompok masyarakat di kabupaten setempat.

Acara tersebut diadakan di Aula warung Mina Calang, Kabupaten Aceh Jaya pada Rabu (10/5/2023).

Analis Ketahanan Keluarga DPMPKB Aceh Jaya, Linda, usai kegiatan mengatakan, kegiatan tersebut diadakan untuk membina para kelompok yang tergabung dalam kampung Kampung Berkualitas (KB) dalam kabupaten setempat.

Linda mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk mengupdate semua data-data yang ada di Desa masing-masing untuk di-publish ke publik melalui website Rumah Dataku.

Ia merincikan, data tersebut yakni data migrasi, data Posyandu, struktur desa dan seluruh kegiatan yang ada di desa tersebut yang terupdate di aplikasi Ardeka.

Ia mengatakan, untuk Kabupaten Aceh Jaya sendiri saat ini baru 16 Kampung Keluarga yang dibina oleh dinas terkait.

“Jadi untuk sementara diharapkan kampung KB itu ada rumah data kependudukan. Sementara baru ada 14 rumah data kependudukan dari 16 desa binaan yang ada di Aceh Jaya,” sebut Linda.

Pihaknya menargetkan, tahun 2024 seluruh desa di Aceh Jaya akan dibentuk menjadi Kampung Berkualitas, begitu juga dengan rumah data kependudukan.

“Dengan terbentuk semua Kampung Berkualitas di setiap desa di Aceh Jaya dan diiringi dengan rumah data kependudukan, sehingga penyediaan data kita di Aceh Jaya lebih mudah terjangkau oleh publik,” kata Linda. []

Laporan | Zahlul

Editor: M Yusrizal

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Back to top button